Iglooworks, Menciptakan Sistem Keaman Toko Dari Jarak Jauh
June 12, 20204 Teknologi Tercanggih Untuk Membantu Industri Perhotelan
June 17, 2020Smart Keybox Igloohome tidak hanya berguna untuk bangunan, Anda juga dapat mengandalkannya untuk penyewaan perahu.
Tempat penyimpanan kunci digital yakni smart keybox merupakan produk yang fleksibel. Bagaimana tidak? Sebab Smart Keybox tidak hanya bisa digunakan untuk menyimpan kunci bangungan seperti ruko, rumah, maupun kantor saja. Namun, tempat penyimpanan kunci digital ini juga bisa Anda gunakan untuk menyimpan kunci perahu.
Dalam melakukan bisnis penyewaan perahu, Anda perlu memerhatikan bagaimana cara membuat bisnis Anda menjadi efisien. Seperti, apakah Anda masih harus bertemu dengan pelanggan untuk memberikan kunci perahu? Jika iya, rasanya hal ini tidak begitu efisien. Sebab, Anda perlu terus stand by kapanpun ada penyewa. Jangan biarkan waktu Anda terbuang begitu saja. Smart Keybox dapat membantu Anda untuk dapat memantau dan memberikan akses perahu kepada palanggaan kapan saja dan dimana saja. Jadi Anda tidak harus terus stand by.
Baca Juga: Iglooworks, Menciptakan Sistem Keaman Toko Dari Jarak Jauh
Smart Keybox Untuk Penyewaan Perahu
Masyarakat Indonesia masih begitu asing menggunakan Smart Keybox untuk penyewaan perahunya. Hal ini dikarenakan ketidak tahuan akan begitu efisiennya menggunakan smart keybox pada bisnis penyewaan perahu.
Padahal di Helsinki, Finlandia sudah menerapkan sebuah platform yang dapat mempermudah bisnis penyewaan perahu. Mereka memiliki platform bernama Skipperi yang melayani penyewaan perahu dengan sistem peer-to-peer. Dimana ada lebih dari 100 perahu dan 20 pelabuhan yang terdaftar di platform tersebut.
Untuk mengotomasi proses pemesanan perahu, Skipperi menggunakan Smart Keybox dari Igloohome. Penyewa hanya perlu mengakses aplikasi Skipperi untuk mendapatkan kode PIN unik untuk mengakses Smart Keybox berisi kunci perahu tersebut. Kemudahan proses transaksi tidak hanya membuat penyewa puas tetapi juga memudahkan Skipperi dalam manajemen layanan secara keseluruhan.
Menggunakan plaform seperti ini tentu saja dapat mempermudah bisnis Anda, terlebih platform ini ditunjang dengan tempat penyimpanan kunci dari Igloohome yang mampu membuat bisnis Anda menjadi efisien. Agar Anda mendapat gambaran secara jelas, berikut kelebihan platform Skipperi dan tempat penyimpanan kunci dari Igloohome untuk bisnis penyewaan perahu Anda.
Dapat Memantau Perahu
Menggunakan aplikasi serta tempat penyimpanan kunci Igloohome bisa membuat Anda memonitor pesawat dengan ‘real time’. Anda bisa segera tahu apakah perahu siap untuk disewakan atau tidak. Selain itu, Anda juga bisa mengetahui siapa saja dan kapan penggunakan perahu tersebut. Bagian terbaiknya adalah tempat penyimpanan kunci dari Igloohome bisa memudahkan proses pengembalian perahu. Penyewa tinggal mengembalikan perahu ke tempat asalnya, lalu letakan kunci perahu di Smart Keybox Igloohome.
Bekerja Secara Online
Layanan penyewaan pesawat bekerja secara online dan tidak ada kru yang diperlukan di dermaga. Sehingga untuk penyerahan kunci, para penyewa hanya perlu membuka Smart Keybox dengan PIN yang sudah diberikan dalam aplikasi. Sehingga pemesanan dan pengembalian perahu menjadi lebih efisien.
Baca Juga: Alasan Kunci Pintu Konvensional Bisa Menularkan Covid-19
Kemudahan ini tentunya bisa Anda terapkan dengan memasang tempat penyimpanan kunci digital dari Igloohome. Tinggalkan cara lama, dan sudah saat beralih dengan cara baru yang mampu meningkatkan efisiensi operasional bisnis penyewaan perahu Anda.
Jika Anda tertarik dan ingin mengetahui produk Igloohome lebih lanjut, Anda bisa mengunjungi kami di sini.