7 Desain Pintu Rumah berdasarkan Interior yang Sebaiknya Anda Tiru
May 4, 2022Unik! Ini Model Gagang Pintu Minimalis
May 9, 2022Tren rumah minimalis semakin meningkat beberapa tahun belakangan.
Desain pintu rumah terutama bagi masyarakat yang tinggal di daerah perkotaan dan sulit mencari lahan luas untuk membangun rumah, desain rumah minimalis menjadi pilihan yang utama.
Desain rumah tentu tidak lepas pula dengan desain pintu rumah. Saat ini ada banyak desain pintu rumah minimalis yang layak dipilih dan tidak ketinggalan zaman. Yuk, lihat 7 desain pintu minimalis yang sederhana namun tetap memiliki impresi yang menarik :
Baca Juga : Cara Desain Rumah Sekaligus Kantor
1. Desain Pintu Multifungsi
Sebagian dari masyarakat Indonesia mungkin masih asing dengan desain pintu rumah multifungsi ini. Akan tetapi, desain seperti ini banyak ditemukan di negara luar. Pintu dutch merupakan sebutan untuk desain pintu jenis ini.
Pintu ini menggunakan konsep engsel samping dan terdiri dari dua bagian, yakni bagian atas dan bawah yang terpisah. Dutch door ini biasa digunakan untuk pintu depan, belakang maupun pintu yang membatasi antara ruang keluarga dengan dapur.
2. Desain Pintu Engsel
Pintu engsel ini menggunakan konsep ayun untuk membuka dan menutupnya. Pintu jenis ini biasanya menggunakan material papan, kayu, kaca maupun vinyl sebagai pelapisnya. Minimalis yang dikombinasikan dengan konsep industrial biasa menggunakan desain pintu engsel ini.
Agar pintu rumah Anda menonjolkan konsep minimalis, coba gunakan pintu engsel dengan motif polos atau garis-garis yang hanya memiliki satu warna. Anda juga bisa membuatnya senada dengan warna dinding rumah agar mendapat kesan shabby-chic.
3. Desain Pintu Panel
Desain pintu panel bisa dibilang merupakan bentuk yang fleksibel dengan model yang tidak pernah ketinggalan zaman alias up to date. Bentuknya cukup sederhana dan harganya pun cukup ramah di kantong. Meskipun sederhana, pintu panel ini bisa menimbulkan kesan minimalis yang cantik.
Untuk desain pintu rumah minimalis, ada baiknya Anda memperhatikan warna-warna yang akan dipilih. Warna yang cocok untuk menampilkan kesan minimalis yang kuat adalah warna putih, meski demikian warna hitam atau lainnya bisa digunakan dengan menyesuaikan warna dinding.
4. Desain Pintu Rumah Minimalis Elegan
Sesuai dengan namanya, pintu minimalis elegan ini memiliki konsep sederhana namun memiliki kesan mewah yang kuat. Pintu jenis ini memang tidak umum digunakan sebagai pintu utama di rumah, tapi bukan berarti tidak bisa digunakan di rumah.
Pintu minimalis elegan ini biasanya menggunakan kaca dan pintu pivot yang terbuka karena adanya tahanan pada engsel yang terletak di bagian tengah. Kebayang kan? Mirip seperti yang sering Anda temukan di mal-mal besar.
5. Desain 2 Pintu (Pocket Door)
Desain dua pintu yang unik karena dengan mengusung konsep pintu geser, pintu Anda akan masuk ke dalam sisi-sisi dinding dan membuatnya menjadi tidak terlihat. Dengan menggunakan rolling track di bagian dalam dinding, pintu jenis ini akan sangat efisien bagi rumah yang tidak terlalu luas.
6. Desain Pintu Lipat (Bifold)
Pintu ini sarat akan kesan modern. Biasanya menggunakan kaca sebagai material utama yang bisa digunakan untuk pintu depan maupun pintu antara rumah dengan halaman belakang. Jumlah lipatannya pun bervariasi mulai dari 2 hingga berapapun yang Anda inginkan.
7. Desain Pintu Rumah By Pass
Desain pintu rumah by pass dikenal juga dengan pintu geser. Pintu jenis ini cocok untuk Anda yang menginginkan efisiensi ruangan di dalam rumah. Kesan minimalis pun akan sangat tampak dengan menggunakan desain pintu ini.
Baca Juga: Cat Pagar Rumah Mewah yang Buat Rumah Tambah Megah
Anda dapat melengkapi desain pintu rumah minimalis Anda dengan kunci pintu rumah yang modern dan memiliki teknologi smart lock seperti yang tersedia di Igloohome. Di sana Anda dapat menemukan kunci rumah digital yang akan memperketat sistem keamanan rumah Anda bersama keluarga. Untuk mengetahui lebih lanjut, Anda dapat mengunjungi website Igloohome di sini.