Sertifikasi Yang Dimiliki Kunci Pintu Digital
June 26, 2019Kunci Rumah Pintar Yang Menghemat Waktu
July 1, 2019Kunci pintu digital Smart Padlock Igloohome memberikan Anda kenyamanan, ketenangan dan keamanan yang terjaga kualitasnya.
Penggunaan kunci pintu digital Smart Padlock mungkin masih jarang terdengar di Indonesia. Indonesia adalah negara yang masih serba tradisional dalam permasalahan keamanan rumah. Tetapi apakah Anda tahu bahwa keuntungan dari penggunaan Smart Padlock sangatlah banyak dibandingkan gembok dan kunci tradisional?
Baca Juga: Perbedaan Kunci Gembok Pintar Dan Gembok Biasa
Kelebihan Smart Padlock Igloohome Dari Gembok Dan kunci tradisional
Seperti yang sudah Anda tahu, dengan gembok tradisional, kita harus selalu ingat untuk membawa kunci ataupun mengetahui di mana letak kunci tersebut. Kalau tidak, Anda tidak akan bisa mengakses properti Anda. Dengan Smart Padlock Igloohome, Anda tidak memerlukan kunci fisik karena Anda akan dimudahkan dengan 2 pilihan fitur untuk membuka kunci yaitu via Bluetooth dan via kode PIN di aplikasi yang bisa Anda unduh di smartphone Anda.
Melalui aplikasi mobile Igloohome, Anda dapat mengirim kode PIN dan akses Bluetooth dari manapun Anda berada. Teknologi AlgoPIN memungkinkan keamanan terenkripsi AES, sehingga Anda tidak harus berada di dekat gembok untuk memberikan akses kepada mereka yang membutuhkannya.
Aplikasi Igloohome memungkinkan Anda untuk melacak tanggal dan waktu di mana pengunjung memasuki properti Anda. Log aktivitas akan memberikan Anda ketenangan dengan memberitahu Anda siapa saja kerabat Anda yang telah mengakses properti Anda. Anda tidak perlu khawatir dengan privasi sandi Anda karena Log Bluetooth diperbarui secara waktu nyata sementara log kode PIN diperbarui ketika Anda membuka kunci melalui Bluetooth.
Jika Anda adalah penyewa properti seperti sistem penyewaan kamar seperti Airbnb, Anda juga bisa menyesuaikan jadwal kalender Anda dengan akun Igloohome agar kode PIN dibuat secara otomatis untuk para tamu.
Fitur Fisik Smart Padlock Igloohome
Struktur fisik dari badan Smart Padlock Igloohome dibuat dari bahan Zinc Alloy, baja anti-karat dan karet sintetis sedangkan belenggunya dibuat dari bahan besi yang dipadatkan yang membuatnya memiliki ketahanan yang cukup lama dan kuat terhadap kondisi cuaca yang lembab, basah maupun kering.
Fitur Spesial Smart Padlock Igloohome
Anda tidak perlu takut lupa mengunci Smart Padlock Anda karena akan ada pengingat untuk mengunci kembali. Anda bisa mengatur password Smart Padlock sesuai dengan keinginan Anda. PIN bisa diatur untuk sekali pakai, berulang, permanen atau berdurasi yang memungkinkan Anda untuk melacak akses pengguna.
Keypad akan dinonaktifkan setelah memasukan kode PIN yang salah. Keamanan Anda juga akan semakin terjamin dengan memasukkan angka acak sebelum kode sandi Anda yang sebenarnya. Hal ini bertujuan untuk mengelabui pengintai yang tidak diinginkan.
Igloohome Smart Padlock merupakan solusi keamanan serbaguna. Anda akan mendapatkan kebebasan untuk mengendalikan akses properti Anda seperti rumah, rumah sewa, pabrik, gudang, maupun kantor dari jarak jauh hanya melalui aplikasi Igloohome.
Rasakan keamanan dan kemudahan yang tidak ada duanya dengan Smart Padlock Igloohome yang sangat efisien, terjamin dan modern. Tukar gembok dan kunci tradisionalmu sekarang dengan Smart Padlock Igloohome.
Baca Juga: Penerapan Teknologi Untuk Akses Kunci Pintu Digital Dan Gembok Cerdas
Untuk informasi lebih lanjut tentang Smart Padlock Igloohome dan produk lainnya, kunjungi kami di sini.