Fitur Kunci Otomatis Dalam Digital Door Lock Indonesia
April 22, 2019Kunci Pintu Digital Aman Diletakkan Di Area Terbuka
April 26, 2019Jika Anda bertanya, mengapa harus menggunakan kunci pintu digital, maka alasan yang Anda dapatkan akan sangat beragam.
Seringkali jawabannya adalah senang berpergian lama dan jauh seperti travelling. Menggunakan kunci pintu analog saat bepergian dalam jangka waktu yang lama akan membuat Anda menjadi tidak tenang. Anda akan dihantui oleh berbagai macam kekhawatiran seperti bobolnya kunci rumah oleh penyusup, perasaan lupa mengunci rumah, takut hilangnya anak kunci, hingga kunci yang macet.
Hal akan menjadi berbeda jika Anda menggunakan kunci pintu digital. Kemungkinan rumah dibobol oleh penyusup menjadi kecil karena serangkaian sistem keamanan yang ada di dalamnya. Sistem keamanan yang dimiliki oleh kunci digital adalah:
Baca Juga: Kunci Pintu Otomatis Yang Praktis Tanpa Repot
Alarm Anti Penyusup
Apa yang terjadi saat seseorang berusaha membobol kunci digital Anda? Alarm akan mendeteksi hal yang tidak normal dan kemudian membunyikan alarm sehingga lingkungan sekitar menjadi lebih waspada. Pencuri akan berpikir dua kali untuk masuk ke rumah Anda.
Perangkat Yang Mati Otomatis
Saat kode PIN yang dimasukkan salah selama lima kali berturut-turut maka perangkat akan otomatis non aktif. Perangkat non aktif berarti tidak bisa memasukkan kode PIN selama beberapa saat. Cukup lama untuk membuat pelaku krimial enggan melanjutkan mencoba membuka kunci pintu digital. Hal ini tentu sangat bermanfaat, apalagi jika Anda tinggal di lingkungan di mana terdapat orang yang iseng ataupun tindakan kriminal terjadi.
Kode PIN Palsu
Saat Anda merasa tak nyaman dengan lingkungan sekitar, seperti diikuti oleh penguntit, Anda bisa menggunakan fitur keamanan ini. Anda bisa memasukkan angka random sebelum benar-benar memasukkan kode PIN yang sesungguhnya. Hal ini akan membuat penguntit kebingungan menghapal angka-angka tersebut dan tak bisa masuk ke dalam rumah saat Anda sedang dalam perjalanan jauh.
Hal menarik lainnya dari kunci rumah pintar adalah Anda bisa mengunduh aplikasi yang bisa digunakan untuk mempermudah pemantauan jarak jauh. Dengan menggunakan aplikasi tersebut, Anda bisa melihat siapapun yang menggunakan kode akses untuk masuk ke dalam rumah.
Tentunya Anda hanya memberikan kode akses kepada orang yang Anda percaya dan dimasukkan datanya ke dalam aplikasi. Saat Anda dalam perjalanan jauh, semua aktivitas yang terjadi melalui kunci rumah pintar itu bisa Anda pantau dengan lengkap menggunakan aplikasi.
Berapa lama baterai kunci pintu otomatis mampu bertahan? Jangan khawatir, sebab berbekal 4 baterai maka perangkat ini akan melindungi kunci Anda selama 9 bulan lamanya. Bagaimana ketahanannya terhadap suhu ekstrem atau karena air dan debu? Pilihlah digital door lock yang memiliki sertifikasi IP65 di mana produk sudah tersertifikasi tahan percikan air dan debu dan juga sudah mengikuti tes kekuatan belenggu sampai 3000N (305kg).
Baca Juga: Gunakan Digital Door Lock Untuk Gaya Hidup Modern Anda
Anda tertarik untuk menggunakan digital door lock yang dimiliki oleh Igloohome? Hubungi kami di sini untuk mendapatkan digital door lock dengan spesifikasi yang telah disebutkan di atas!