Cara Ampuh Mengatasi Kunci Pintu Macet Tanpa Ribet!
January 24, 2020Kunci Pintu Digital, Alat Pengaman Rumah Yang Terbaik
January 29, 2020Keunggulan kunci digital membuat bisnis kosan Anda menjadi lebih efisien.
Saat ini bisnis kosan sudah mulai menjamur. Terlebih di daerah yang dekat dengan perkantoran dan sekolah. Maka Anda akan melihat kosan yang berjejer dan penuh. Kosan sendiri merupakan sebuah kebutuhan primer bagi orang yang sekolah atau tempat kerjanya jauh dari tempat tinggal asli. Maka kosan menjadi solusi terbaik bagi mereka.
Membuat kosan yang nyaman dan aman bagi penghuni bukanlah perkara yang mudah, namun tidak begitu sulit. Dibutuhkan sesuatu yang mampu memberikan keamanan bagi kosan. Kunci Digital bisa menjadi salah satu hal yang membuat kosan menjadi aman. Keunggulan kunci digital mampu membuat kosan beserta penghuninya menjadi aman dan nyaman. Hal ini mampu meningkatkan bisnis konsa Anda. Berikut 5 Keunggulan Kunci Digital Dalam Bisnis Kosan.
Baca Juga: Tips Memilih Kunci Pintu Digital Terbaik Bagi Rumah
Tidak Menggunakan Kunci Fisik
Keunggulan pertama kunci digital adalah tidak menggunakan kunci fisik. Kata sandi yang Anda berikan kepada penghuni kosan merupakan akses mereka masuk. Sehingga mereka tidak perlu menggunakan kunci fisik. Hal ini tentu saja lebih efisien dan modern. Maka kosan Anda akan terlihat semakin berkualitas.
Praktis
Sudah lumrah jika penghuni kosan pulang larut malam. Biasanya jika sudah seperti ini, penjaga kosan kerap kali marah. Hal ini tentu saja membuat penghuni kosan merasa tidak bebas, kerena tidak bisa pulang ke kosan dengan bebas. Hal ini berbeda jika kosan Anda menggunakan kunci digital. Dengan kunci digital, pintu kosan akan terkunci secara otomatis, dan hanya bisa dibuka oleh penghuni yang memiliki kata sandi.
Buat dan Berbagi Kata Sandi Sementara
Kunci digital lebih memudahkan Anda dalam berbisnis kosan. Anda bisa memberikan atau buat kata sandi untuk penghuni baru tanpa batasan jarak dan waktu. Maka Anda tidak perlu repot bertemu dengan penghuni baru, cukup tunggu penghuni baru transfer uang, ketika sudah maka berikan kata sandi untuk akses penghuni tersebut.
Mode Privasi
Anda dapat menggunakan mode privasi agar kosan Anda tidak bisa dimasuki oleh penyusup. Sehingga jika tidak ada yang menyewa kamar, Anda dapat menggunakan mode ini. Jika Mode ini aktif, siapa pun tidak dapat masuk ke dalam rumah atau kosan. Hal ini membuat penghuni kosan Anda merasa nyaman.
Alarm Anti Penyusup
Keunggulan kunci digital yang terakhir adalah kunci digital memiliki fitur alarm anti penyusup. Maka ketika ada orang yang ingin membuka paksa alarm tersebut akan bunyi dengan keras. Sehingga Anda bisa cepat menangkap orang yang ingin berlaku jahat.
Baca Juga: 3 Jenis Pintu Ini Cocok Untuk Kunci Rumah Digital
Itulah 5 keunggulan kunci digital dalam bisnis kosan. Jika Anda tertarik menggunakan kunci digital pada kosan, Anda dapat mengunjungi Igloohome. Igloohome menjual beragam produk kunci digital terbaik yang mampu membuat hunian maupun bisnis Anda menjadi aman.
Jika Anda ingin tahu lebih lanjut mengenai kunci digital dari Igloohome, Anda bisa kunjungi kami di sini.