Jenis Gembok buat Rumah Anti Maling
May 11, 2022Mudah! Begini Cara Memasang Pintu yang Bisa Anda Lakukan
May 16, 2022Pintu merupakan bagian depan rumah yang fungsional sekaligus menjadi unsur dekorasi yang menggambarkan nuansa serta kesan pada rumah Anda.
Berbagai model pintu yang unik dan tidak biasa pun menjadi pilihan untuk rumah kekinian. Pemilihan pintu tentunya harus disesuaikan dengan beberapa faktor seperti konsep rumah seperti apa yang Anda inginkan serta warna dari cat tembok rumah Anda. Berikut adalah rekomendasi model pintu yang khusus untuk rumah kekinian :
Baca juga: Lakukan Hal ini Membuat Rumah Ramah untuk Kaum Difabel
1.Pintu Model Klasik
Pintu model klasik atau tradisional ini termasuk model pintu yang akan tetap menjadi pilihan dan tak lekang oleh waktu. Pintu ini merupakan model pintu yang paling popular. Seringnya, model pintu klasik ini menggunakan kayu sebagai material utamanya.
Kayu jati belanda atau kayu pinus adalah kayu yang biasanya menjadi bahan utama untuk membuat pintu klasik. Beberapa orang menyukai kombinasi pintu model klasik dari kayu ini dengan kaca sebagai hiasannya.
Desain pintu seperti cocok untuk rumah yang mengusung konsep tradisional, tradisional modern maupun konsep rumah kekinian yang saat ini sedang tren.
2. Pintu Kayu Gaya Industrial
Kekinian banget kan, saat ini banyak sekali rumah-rumah yang mengusung konsep industrial home. Menggunakan pintu kayu dengan eksterior industri ini akan memberikan kesan tegas, unik dan berani bagi rumah Anda.
Jangan khawatir karena penampilan dari pintu kayu gaya industrial ini bisa disesuaikan dengan keinginan Anda, seperti dibuat lebih minimalis atau menonjolkan kesan lain yang Anda inginkan dari bagian depan rumah Anda.
3. Pintu Rumah Kekinian Bergaya Pedesaan
Model pintu berikutnya yang bisa menjadi inspirasi Anda adalah model pintu bergaya rustic atau pedesaan. Beberapa tahun belakangan, model rustic menjadi model rumah yang favorit tak terkecuali untuk orang-orang yang tinggal di perkotaan.
Pintu rumah dengan gaya pedesaan biasanya menggunakan bahan utama kayu yang disesuaikan dengan model jendela yang ada di sekelilingnya. Warna-warna yang digunakan pun biasanya menggunakan earth tone atau warna-warna pastel yang membuatnya tampak natural dan tetap elegan.
4. Pintu dengan Cat Berwarna Kontras
Apapun konsep dan material pintu rumah Anda, menggunakan cat berwarna kontras dengan cat tembok rumah ternyata menjadi model pintu yang apik dan menarik saat ini. Kuncinya adalah padu padan warna yang tidak asal-asalan.
Menggunakan pintu yang dicat kontras dengan warna tembok rumah Anda akan memberikan kesan tegas dan menonjolkan desain pintu rumah Anda.
5. Pintu Kayu dengan Ornamen Ukiran
Saat membayangkan pintu kayu dengan ukiran, Anda mungkin berpikir hanya rumah-rumah zaman dulu saja yang menggunakannya. Padahal, rumah kekinian pun bisa tetap tampak modern dan elegan dengan jenis pintu kayu ukir ini.
Saat ini, ornament atau ukiran kayu pada pintu sudah bercama-macam dan tinggal menyesuaikan dengan konsep rumah kekinian Anda. Padu padankan dengan gagang pintu yang juga terbuat dari kayu akan memberikan tambahan aksen mewah.
6. Pintu dengan Dua Bukaan
Pintu utama rumah yang memiliki dua bukaan akan memberikan kesan luas dan adem karena memiliki ruang lebih untuk dibuka. Pintu jenis ini adalah salah satu model pintu rumah favorit. Bahan kayu pun menjadi material yang biasa digunakan untuk pintu jenis ini.
Untuk memberikan kesan lebih, Anda bisa menambahkan jendela dengan bingkai kayu di kedua sisi pintu utama yang akan mempercantik desainnya.
Baca juga: Begini Cara Membuat Rumah Lansia yang Ramah dan Aman
Setelah melihat-lihat berbagai model pintu rumah kekinian, jangan lupa untuk memberikan keamanan ketat pada rumah Anda menggunakan kunci rumah kekinian yang berkonsep digital seperti dari Igloohome. Kunci rumah digital ini tentu akan semakin memberikan kenyamanan dan keamanan bagi Anda di rumah. Untuk mengetahui lebih lanjut, Anda dapat mengunjungi website Igloohome di sini.